Selasa, 29 Januari 2013

Bubbles (Gelembung Sabun)

http://positiveparentingconnection.net/wp-content/uploads/2011/05/bubbles.jpg 

Gelembung sabun merupakan sebuah lapisan tipis dari air yang bersabun. Kebanyakan gelembung sabun berisi air, namun kamu juga bisa membuat gelembung dari gas karbon dioksida. Lapisan yang membentuk gelembung udara terdiri dari 3 lapisan. Lapisan tipis air dihimpit oleh 2 lapisan molekul sabun.

Saat ini kamu akan membuat gelembung sabun dengan bahan yang sederhana dan mudah di dapat.

Alat dan bahan :
  • Air
  • Sabun cair
  • Gula pasir
  • Sedotan
  • Gelas plastik

Cara membuat :

  1. Siapkan air hangat dan tambahkan 1 sendok makan gula pasir lalu aduk sampai larut. Kemudian tambahkan 3 sendok makan sabun cair aduk perlahan. Bubbles mu siap dimainkan.
  2. Untuk alat peniupnya ambil salah satu sedotan. Dengan sedotan tersebut buatlah bentuk-bentuk yang kamu suka ( lingkaran, segitiga atau segi empat ). Buatlah gagang peniup dari sedotan yang lain. Masukkan alat peniup ke dalam mangkuk yang berisi bubbles, kemudian tiuplah, maka akan keluar bubbles. Apakah bentuk bubbles mu ? Bulat, segitiga atau segi empat ?

Penjelasan sains :

Gelembung sabun yang kamu tiup pasti selalu berbentuk bulat (bola), walaupun gagang yang digunakan berbentuk kotak atau segitiga sekalipun. Hal ini karena udara di dalam gelembung udara bergerak ke segala arah dan bentuk bulat juga merupakan bentuk yang paling sedikit membutuhkan energi.
 

WINDCONE


Windcone atau windsock merupakan sebuah tabung yang terbuat dari bahan kain dan digunakan sebagai petunjuk arah angin dan memperkirakan kecepatan angin yang berhembus. Windcone biasanya terdapat di bandara, helipad atau di pabrik-pabrik kimia untuk mengetahui arah angin jika terjadi kebocoran.

Arah angin yang berhembus akan ditunjukan oleh arah ekor windcone. Sedangkan untuk mengetahui kecepatannya, dapat dilihat dari sudut ekor windcone. Jika anginnya perlahan, maka ujung ekornya akan berada dibawah, sedangkan jika anginnya kuat maka ujungnya akan melambai horizontal.

Windcone biasanya diberi warna yang kontras sehingga mudah terlihat dari kejauhan. Sedangkan jika malam hari terkadang windcone juga dilengkapi dengan lampu yang terpasang ditiang ataupun di dalam windcone itu sendiri.

Alat dan Bahan :

  • Plastik
  • Kawat
  • Tali
  • Masking
  • Pembolong/steples
  • Kayu dan sedotan


Cara membuat :

  1. Potong sebuah plastik sehingga membentuk seperti lorong.
  2. Ambil kawat kemudian buat lingkaran untuk dipasang di mulut plastik.
  3. Ikat 4 potong tali di kawat tersebut dan ujung tali yang dilain disatukan.
  4. Ujung tali yang disatukan dipasang pada sedotan dan dimasking kuat.
  5. Masukkan sedotan tersebut ke dalam kayu / lidi.
  6. Arahkan windconemu ke angin, coba kamu lihat kemana arah anginnya.


Penjelasan sains :

Windcone yang terpasang akan tertiup angin dari ujung yang terdapat kawat. Angin yang masuk ke dalam windcone akan bergerak melewati plastik dan keluar melalui ujung plastik yang memiliki lubang yang lebih kecil sehingga membuat windcone terbawa/terangkat tergantung kecepatan anginnya.

Saat angin berubah arah, maka windcone akan menyesuaikan arahnya mengikuti angin karena ujung tali yang terikat pada tiang dapat berputar.


Selamat Datang

Selamat Datang di stiawan sains Indonesia

Perkenalkan kami stiawan sains, syukur alhamdulillah akhirnya kami dapat membuat blogger sendiri. Di blogger ini kami stiawan sains akan mencoba cara-cara membuat mainan sains sehingga adik-adik dapat membuat sendiri dan dapat penjelasan sains dari mainan yang dikreasi di stiawan sains.

Mudah-mudahan dengan adanya blogger ini adik-adik dapat tambah berkreatif membuat mainan sains dari stiawan sains.


Selamat mencoba.....


Agus Setiawan